Cara Merawat Burung Prenjak Bersuara Serak Agar Bisa Normal Kembali
Cara Merawat Burung Prenjak Bersuara Serak Agar Bisa Normal Kembali - Halo Pejuang Ngalun Indonesia! Dalam artikel kali ini saya akan membagikan tips mengenai cara merawat dan mengatasi burung prenjak yang berkicau dengan suara serak agar bisa normal kembali dengan mengeluarkan suara yang lantang kembali.
Pada umumnya suara pada burung kicuan anda termasuk burung prenjak yang serak, tentunya akan menjadi masalah pada burung tersebut. Apabila burung mengalami suara serak, anda sebagai pemiliknya harus langsung mengatasinya agar tidak tidak semakin parah.
Sebab apabila burung prenjak yang bersuara serak tidak diatasi dan dirawat dengan rawatan yang baik, maka burung prenjak tersebut akan kehilangan suaranya atau bisa macet bunyi. Burung yang awalnya gacor menjadi macet bunti, pastinya anda sebagai pemilik tidak menginginkan hal tersebut terjadi
Faktor Penyebab Burung Prenjak Bersuara Serak
Tips Mengatasi Burung Prenjak Suara Serak
1. Menggunakan Air Rebusan Daun Sirih
- Siapkan 3 lembar daun sirih.
- Remas daun sirih tersebut dalam air 1 liter.
- Rebus daun sirih tersebut hingga air rebusannya berwarna coklat.
- Setelah itu saring airnya lalu dinginkan sejenak.
- Setelah dingin gunakan air rebusan daun sirih tersebut untuk minum dan mandi pada burung prenjak.
2. Menggunakan Air Larutan Penyegar
- Gunakan larutan penyegar yang tidak ada rasanya atau original.
- Tuangkan kedalam cepuk minum burung, setengah cepuk saja.
- Lalu berikan untuk minum burung prenjak anda.
3. Menggunakan metode gurah
- Siapkan 6 helai daun lanteng putih.
- Lalu remas daun tersebut hingga keluar air.
- Selanjutnya teteskan pada bagian mata burung prenjak sebanyak 3-4 tetes saja.
- Biarkan burung mengeluarkan lendir dengan sendirinya.