Cara Cepat dan Tepat Melatih Burung Kacer agar Mau Makan Voer




Cara Cepat dan Tepat Melatih Burung Kacer agar Mau Makan Voer - Hallo sobat kicau mania Indonesia! Pada artikel kali ini saya akan membahas tentang cara cepat melatih burung kacer agar mau di voer. Burung kacer adalah burung yang cukup populer di Indonesia, burung kacer muda saat ini sangat mudah di dapatkan di kios-kios burung. Dengan harga kisaran Rp 200.000 hingga Rp 350.000, semua itu tergantung dari kondisi pada burung.

Dalam membeli burung kacer di kios, burung, pastikan anda memperhatikan kondisi burung tersebut. Itu adalah cara terbaik dan tepat untuk anda yang baru pertama kali memelihara burung kacer atau bagi anda juga yang cukup sibuk namun memiliki uang yang cukup. Burung kacer yang sudah terkondisi pastinya sudah mulai gacor dan bisa makan voer.

Dengan begitu kita bisa mendengarkan kicauannya dalam beberapa hari kedepan. Namun, untuk pecinta burung kacer senior mereka justru lebih memilih membeli burung kacer yang sudah terkondisi tetapi dengan harga murah. Tetapi, hal itu memiliki konsekuensi yaitu burung kacer belum bisa memakan voer dan jika sampai salah dalam penanganan bisa-bisa burung kacer akan mati.


Cara Cepat Melatih Burung Kacer Makan Voer

Untuk menunjang kebutuhannya burung kacer membutuhkan serangga untuk di konsumsi setiap harinya karena burung kacer adalah burung pemakan serangga. Burung kacer tidak memakan voer, karena mereka terbiasa hidup di alam liar dengan memakan berbagai jenis serangga. Dengan begitu mereka mengonsumsi serangga secara seimbang, jadi burung kacer hidup dengan sehat dan bahagia di habitatnya.

Namun, bukan berarti akan terlalu sulit memberikan voer pada burung kacer, anda bisa menggunakan cara yaitu dengan mencampurkan beberapa jenis serangga dengan voer untuk pakan burung kacer seperti ulat, kroto, dan jangkrik.

1. Hari pertama hingga hari kedua

Pada hari pertama untuk melatih burung agar mau memakan voer anda harus menerapkan cara-cara dan tahapan berikut ini agar semua yang anda harapkan membuahkan hasil yang maksimal.
  • Mencampurkan voer halus dengan serangga yaitu kroto.
  • Mencampurkan voer halus dengan Ulat kendang atau ulat hongkong.
  • Mencampurkan voer halus dengan jangkrik yang sudah di potong-potong.

2. Hari ketiga hingga hari keempat

  • Mencampurkan voer halus pada kroto dengan ditambahkan sedikit voer yang kasar.
  • Mencampurkan voer halus pada ulat kandang dan ulat hongkong dan tambahkan juga sedikit voer kasar.
  • Mencampurkan voer halus pada jangkrik yang sudah di potong-potong dengan menambahkan sedikit voer kasar pada pakannya.

3. Hari kelima

  • Mencampurkan voer halus pada kroto dengan ditambahkan sedikit banyak voer kasar.
  • Mencampurkan voer halus pada ulat hongkong dan ulat kendang dengan ditambahkan sedikit banyak voer kasar.
  • Mencampurkan voer halus pada jangkrik yang sudah dipotong-potong dengan ditambahkan sedikit lebih banyak voer kasar.

4. Hari keenam

Di hari keenam ini sudah waktunya anda harus melepaskan serangga. Jadi jangan lagi mencampurkan serangga pada voer, cukup mencampurkan voer halus dengan voer kasar.

5. Hari ketujuh

Pada hari ketujuh pastikan anda selalu memantau burung kacer apakah mau memakan voer kasar dan apakah sehat ataukah tidak. Namun jika burung kacer masih saja tidak mau memakannya, bisa anda ulangi proses tahapan pada hari ketiga, keempat dan kelima.

Lakukan tahapan diatas sampai burung kacer mau memakan voer yang anda berikan tanpa campuran serangga.

Penutup

Demikian itulah cara melatih burung kacer agar mau memakan voer. Bagi anda yang pemula pastinya cukup sulit untuk menangani cara tersebut, tetapi jika dilakukan secara bertahap pasti akan mudah. Terima kasih karena sudah mengunjungi artikel ini, jika anda ingin memberikan saran bisa tulis di kolom komentar. Salam Kacer Legend Indonesia!




Postingan Selanjutnya Postingan Sebelumnya
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url