Cara Tepat Memilih Burung Kacer Ombyokan Yang Prospek



 


Cara Tepat Memilih Burung Kacer Ombyokan Yang Prospek - Sampai saat ini burung kacer merupakan burung yang menjadi primadona para pecinta burung berkicau. Hal itu terbukti dari banyaknya peserta lomba di perlombaan latpres, latber, ataupun cup. Kebanyakan alasan para kacer mania memelihara burung kacer yaitu karena burung kacer memiliki suara yang keras dan bervariasi, selain itu burung kacer juga memiliki gaya khas yang disebut ngobra.

Namun perlu kalian ketahui, baik buruknya burung kacer di perlombaan bisa ditentukan dari awal memilih burung kacer bahan atau ombyokan. Kenapa demikian? Karena burung kacer bahan atau ombyokan yang prospek dan ditunjang dengan rawatan yang tepat, tentu nantinya akan membuat burung kacer tampil mewah ketika dilombakan.


Jika kalian membeli burung kacer ombyokan di kios, biasanya semua burung kacer tersebut dimasukkan kedalam satu sangkar. Oleh karena itulah untuk memilih burung kacer ombyokan yang prospek dan bagus, kalian harus memiliki trik dan cara agar bisa akurat dalam memilihnya. Bagi kalian yang belum tahu bagaimana caranya, kalian bisa menyimak ulasan dibawah ini.

Tips Memilih Burung Kacer Ombyokan Bagus

1. Pastikan berkelamin jantan

Untuk memilih burung kacer ombyokan, pastikan dahulu kalian memilih burung kacer yang bejenis kelamin jantan. Karena burung kacer jantan memiliki suara yang keras dan lebih bervariasi, selain itu burung kacer yang sering dilombakan yaitu burung kacer jantan,

2. Perhatikan tingkah lakunya

Burung kacer ombyokan yang prospek, bisa kalian lihat dari tingkah laku burung tersebut. Kalian bisa memperhatikan burung kacer yang memiliki tingkah laku tidak begitu giras dan tidak nabrak kandang saat meloncat. Burung kacer yang seperti ini umumnya memiliki mental yang bagus dan cepat bunyi.

3. Perhatikan ketika makan

Dalam hal ini untuk memilih burung kacer ombyokan yang bagus, kalian bisa melihat burung tersebut ketika makan. Jika burung kacer tersebut makannya lahap dan tidak takut makan apabila kalian perhatikan, maka burung kacer ombyokan tersebut sangatlah prospek dan tidak mudah stres.

4. Perhatikan matanya

Mata burung kacer prospek yaitu mata yang jernih, lebar, dan menonjol. Memang untuk memperhatikan mata burung kacer terlihat sepele, namun untuk memilih burung kacer ombyokan hal ini sangatlah penting untuk kalian lakukan. Jangan sampai kalian salah pilih burung kacer yang mengalami katarak.

5. Perhatikan postur tubuh

Kalian juga bisa menentukan burung kacer ombyokan yang prosepek dengan melihat postur tubuhnya. Burung kacer yang prospek memiliki postur tubuh yang tegap, panjang, dan ekor yang panjang pula. Selain itu untuk memilih burung kacer ombyokan, pilihlah burung kacer dengan postur tubuh yang langsing atau tidak gembung.

Penutup

Seperti itulah beberapa cara untuk memilih burung kacer ombyokan yang tepat. Jika kalian sudah yakin untuk menentukan burung kacer ombyokan tersebut, kalian harus menunjangnya dengan rawatan yang tepat. Kalian bisa mengunjungi cara tepat merawat burung kacer ombyokan untuk dijadikan panduan dalam merawat burung kacer yang baru dibeli agar sehat dan cepat bunyi.




Postingan Selanjutnya Postingan Sebelumnya
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url