Cara Ngetrek Burung Cendet Dengan Benar



CARA NGETREK CENDET DENGAN BENAR

Cara Ngetrek Burung Cendet - Buat temen-temen yang sudah klik artikel ini pas banget nih, karena pada kesempatan kali ini saya akan membahas tips yang paling fenomenal yaitu cara ngetrek cendet dengan benar. Wah, pasti temen-temen penasaran juga kan bagaimana cara ngetrek cendet dengan benar. Cara membuat mental burung cendet berani sangatlah mudah dengan mengetahui kelemahan burung cendet.

Karena saat ini banyak sekali kalangan kicau mania yang sedang mengalami masalah bagaimana cara membuat burung cendet cepat fighter. Meskipun mereka semua sudah cukup lama berkecimpung di dunia burung kicau, tapi tak sedikit dari mereka yang merasa kebingungan dengan mental burung cendet yang mulai naik turun hingga mencari cara cendet cepat gacor.

Burung cendet dalam kondisi seperti ini biasanya saat sendirian sifat fighter akan keluar, tapi jika di hadapkan dengan burung cendet lainnya nyalinya langsung ciut dan tidak mau berkicau sama sekali. Namun, hal seperti ini sudah menjadi masalah umum bagi pecinta burung kicau. Hal disebabkan burung cendet merupakan burung petarung.

Jika mentalnya mudah down, lantas bagaimana bisa menang di perlombaan? Biasanya tanpa sobat sadari mental burung cendet hilang setelah mabung, oleh karena itu sobat juga harus tahu bagaimana cara mengembalikan mental burung cendet setelah mabung. Dalam hal ini, kebanyakan karena adanya kesalahan dalam perawatan mental burung cendet.

Baca Juga: Cara Menyeting Burung Cendet

Burung cendet yang jarang di trek akan cenderung menjadi penakut saat bertemu lawannya, sehingga mentalnya lemah saat di lapangan tapi tangguh saat sendirian. Banyak orang yang melakukan kesalahan dengan menambahkan variasi suara untuk melatih mental burung cendet. Padahal dibandingkan itu semua ada yang jauh lebih penting yaitu melatih mental burung cendet itu sendiri.

Sebagus apapun kicuan burung cendet, jika mental petarungnya kurang bagus maka akan menjadi burung petarung rumahan saja. Jadi, burung cendet tersebut hanya hanya jago kandang saja. Tentunya hal ini sangat mengecewakan pemiliknya. Kalau sudah seperti ini, sebaiknya kalian harus segera meningkatkan latihan mental agar kualitas burung cendet menjadi lebih baik.

Cara Menarungkan Burung Cendet Dengan Benar Supaya Ngotot

Cara mengondisikan burung cendet dan cara bikin cendet buka paruh memang tidak mudah, tapi semua harus dilakukan dengan kesabaran supaya berhasil. Untuk mengatasi hal ini, sobat harus melakukan trek pada burung cendet, Karena ini adalah satu-satunya cara untuk mengembalikan mental burung cendet, berikut cara ngetrek burung cendet.
  1. Langkah pertama yang harus sobat lakukan yaitu menyiapkan 2 sampai 4 burung cendet lain yang sudah siap dan mapan. Karena burung cendet lain ini akan digunakan sebagai pancingan atau umpan untuk burung cendet yang mentalnya sedang down atau lemah. Sobat juga bisa meminta bantuan teman yang memiliki burung cendet miliknya demi keberhasilan teknik ini. Hal ini dilakukan jika sobat hanya mempunyai satu ekor burung cendet.
  2. Jika terdapat 3 ekor burung cendet lain yang berkumpul, maka ketiga burung cendet tersebut bisa sobat letakkan di lantai ( tidak di gantung ) dengan jarak 4 sampai 6 meter satu sama lain dan juga burung cendet sobat yang bermental lemah berikan jarak 4 sampai 6 meter dari burung cendet lainnya.
  3. Selanjutnya, sobat harus membuka kerodong ketiga burung cendet yang sudah mapan tersebut. Setelah itu biarkan mereka bertarung untuk menunjukkan kicauannya masing-masing. Tapi, burung cendet sobat harus tetap dikerodong.
  4. Suara kicauan ketiga burung cendet tersebut digunakan untuk memancing mental burung cendet sobat yang lemah agar kembali berkicau. Dan jika burung cendet sobat yang dalam kerodong tersebut terpancing untuk berkicau biarkanlah beberapa saat. Sobat tidak perlu terburu-buru untuk membukanya.
  5. Jika kicauan burung cendet dalam kerodong mulai kuat dan semakin lacar, tandanya burung cendet sudah mulai panas. Dalam kondisi cara mengumbar burung cendet seperti ini, sobat boleh membuka separuh kerodongnya.
  6. Kemudian, jika burung cendet sobat mulai mengintip-ngintip keluar bukalah kerodongnya full dengan batas waktu 30 detik saja, setelahnya tutup kembali kerodongnya cara memotong lidah burung cendet.
  7. Setelah ditutup, biarkan burung cendet dalam kerodongnya selama 10 hingga 15 menit. Setelah itu, jika semangat fighternya masih naik bukalah kembali kerodongnya secara full. Buka sampai 30 detik dan bawalah burung cendet menjauh dari keramaian burung cendet lainnya. Biarkanlah burung cendet sobat berkicau sendirian.
Demikianlah artikel tentang cara ngetrek burung cendet dengan benar. Semoga trik diatas dapat membantu masalah sobat dan dapat menjadi referensi yang ingin gacoannya menjadi jawara di perlombaan. Lakukanlah dengan kesabaran dan ketelatenan supaya hasilnya tidak mengecewakan. Simak terus blog Bangparid untuk mendapatkan informasi seputar burung cendet dan burung kicau lainnya.




Postingan Selanjutnya Postingan Sebelumnya
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url