Ramuan Ampuh Untuk Burung Cendet Macet Bunyi



RAMUAN UNTUK CENDET MACET BUNYI

Ramuan Untuk Cendet Macet Bunyi - Seperti biasa blog ini akan menyajikan informasi seputar tips dan perawatan burung cendet. Nah, pada kesempatan kali ini saya akan membahas cara mengatasi cendet macet bunyi dan salto. Burung cendet adalah burung kicau yang sangat disukai kicau mania. Namanya sangat terkenal di kalangan kicau mania, dimana burung kicau ini memiliki daya tarik tersendiri.

Sehingga banyak kicau mania yang ingin memeliharanya meskipun hanya dijadikan gacoan atau burung kicau dirumah. Burung cendet yang sangat berkualitas memiliki harga jual tinggi di pasaran. Apalagi jika burung cendet tersebut menyandang gelar jawara dan sederet sertifikat perlombaan yang dimilikinya menambah nilai jual yang tinggi di pasaran, karena burung cendet yang berkualitas seperti inilah yang dicari oleh masyarakat pecinta burung kicau.

Namun, yang menjadi permasalahan para kicau mania baik pemula atau senior adalah burung cendet susah gacor atau macet bunyi. Meskipun permasalahan ini dianggap wajar, tapi tak sedikit pula yang merasa cemas dan khawatir akan burung peliharaannya. Padahal pemberian perawatannya pun juga sudah benar dan tepat, lantas mengapa bisa burung cendet macet bunyi? Sebenarnya, permasalahan ini bukan hanya disebebkan oleh perawatannya saja.

Tetapi, banyak sekali faktor penyebab cendet macet bunyi. Salah satu faktor yang menjadi penyebabnya adalah birahi burung cendet sedang tidak normal. Pertanyaannya, mengapa burung cendet bisa birahi burung cendet tidak normal? Tidak normal disini bukan hanya kurang birahi saja, tetapi juga saat cendet over birahi. Nah, jika sudah seperti ini berarti kembali pada perawatan dengan memberikan masteran cendet macet bunyi.

Evaluasi perawatan memang sangat perlu dilakukan, apalagi dalam merawat burung kicau ketelitian perawatan harus diutamakan untkük mendapatkan burung kicau dengan spek yang berkualitas jawara. Namun, jika sudah terlanjur seperti ini sembari memperbaiki perawatan dan menganalisa apa masalahnya. Cobalah untuk memberikan ranmuan untuk cendet macet bunyi.

Ramuan ini biasanya terbuat dari bahan-bahan alami dan tanpa efek samping serta cocok apabila dijadikan makanan untuk cendet macet bunyi. Meskipun dari bahan alami tapi hasilnya tidak perlu diragukan lagi. Sudah banyak kicau mania senior yang membuktikannya dengan mempraktikkan cara mengatasi cendet macet bunyi dan hasilnya pun sangat luar biasa.

Cara Membuat Cendet Rajin Bunyi

Resep racikan ini terbuat dari rempah-rempah pilihan yang kaya akan vitamin dan mineral sangat bagus untuk kesehatan dan daya tahan tubuh burung cendet. Untuk membuatnya pun juga sangat mudah karena bahan-bahan yang dibutuhkan pasti bisa didapatkan sangat mudah.

Bahan-bahan dari resep ini bisa anda dapatkan di pasar atau penjual sayuran disana pasti lengkap. Oke, tidak perlu lama-lama lagi berikut ini racikan ramuan untuk burung cendet yang macet bunyi. Namun Anda sedang mencari racikan minuman untuk cendet macet bunyi tanpa riber, bisa langsung membelinya di Shopee dengan klik link dibawah ini.

Kuning telur untuk burung cendet macet bunyi

Kuning telur bisa menjadi pilihan untuk dijadikan racikan ramuan yang cocok untuk burung cendet yang sedang macet bunyi. Karena selain mudah didapatkan cara pembuatannya pun juga sangat mudah. Dalam memberikannya, kuning telur bisa direbus terlebih dahulu atau mentahan. Namun, untuk lebih memudahkan pemberian sebaiknya kuning telur direbus terlebih dahulu dan dicampurkan pada voer burung tersebut.

Telur dan buah untuk burung cendet macet bunyi

Selain kuning telur, ternyata campuran buah dan telur sangat disukai burung cendet. Cara pembuatannya pun sangat mudah, berikut cara pembuatannya:

Bahan-bahan:
  • 5 sendok kroto
  • Buah apel merah satu buah
  • 3 kuning telur, memakai telur puyuh
Cara pembuatannya:
  1. Pertama, kupas buah apel dan ambil daging buahnya saja untuk dijadikan ramuan.
  2. Selanjutnya, potong-potong buah apel menjadi 4 bagian yang sudah dikupas kulitnya.
  3. Langkah selanjutnya, parut buah apel sampai lembut.
  4. Jika sudah diparut semua, ambil air parutan buah apel kemudian dicampurkan dengan kroto dan kuning telur lalu diaduk hingga tercampur merata.
  5. Setelah semua tercampur rata, air ramuan tersebut bisa anda berikan untuk burung cendet setiap satu bulan sekali.

Jahe untuk burung cendet macet bunyi

Selanjutnya yaitu jahe, membuat racikan ramuan untuk burung cendet memang sangat mudah dengan menggunakan jahe. Anda bisa menggunakan air seduhan jahe untuk burung cendet, air godokan jahe ini bukan hanya bermanfaat untuk manusia saja. Tetapi, juga sangat bagus untuk hewan salah satunya adalah burung kicau. Dengan memberikan air jahe pada burung cendet, maka kesehatannya akan semakin terjaga.

Apalagi air seduhan jahe bisa membuat tenggorokan cendet menjadi plong, jadi akan terlihat ngotot ketika berkicau. Selain itu, air godokan jahe dapat membuat suara kicauan burung mnejadi jernih dan bening. Air jahe tersebut dapat menyingkirkan lendir yang ada pada tenggorokan burung cendet, sehingga suaranya akan menjadi ngeplong.

Buah mengkudu untuk cendet macet bunyi

Ternyata, tanpa anda sadari buah dan daun mengkudu ini sangat bermanfaat untuk burung kicau seperti cendet. Dan sudah banyak sekali para kicau mania yang menggunakannya sebagai ramuan cendet yang macet bunyi. Manfaat mengkudu untuk burung cendet yaitu untuk meningkatkan stamina, memiliki durasi kicau yang lebih lama, dan nafas burung cendet menjadi semakin kuat.

Buah dan daun mengkudu ini bisa diberikan pada burung cendet menggunakan dua metode. Metode yang pertama yaitu digunakan sebagai air minum. Untuk membuatnya menjadi minuman anda perlu merebus 3 lembar daun mengkudu, setelah itu air rebusan daun tersebut bisa anda berikan pada burung cendet sebagai minumannya. Metode yang kedua yaitu melalui jangkrik.

Jangkrik merupakan salah satu serangga yang disukai burung cendet, sebelum diberikan pada burung cendet berikanlah jangkrik daun mengkudu muda supaya dimakan dengan cara mengatasi cendet miyik dan macet bunyi. Dengan begitu khasiat yang didapatkan akan lebih bagus dibandingkan jangkrik yang memakan daun-daunan kering.

Madu dan kencur untuk cendet macet bunyi

Ramuan cendet selanjutnya yaitu menggunakan madu dan kencur. Belum banyak yang mengetahui bahwa campuran madu dan kecur ini sangatlah bermanfaat untuk cendet. Salah satu manfaat yang paling ditonjolkan dari ramuan ini yaitu dapat meningkatkan stamina burung cendet.

Jika cendet mempunyai stamina yang bagus, maka burung cendet akan semakin gacor  Resep ramuan ini bisa menjadi alternatif suplemen yang sangat bagus untuk cendet. Oleh sebab itu, jangan diberikan terlalu sering hanya sesekali saja pada saat melakukan terapi cendet macet bunyi pasca mabung.

Akhir Kata

Demikian artikel tentang ramuan untuk cendet macet bunyi. Artikel yang dijelaskan diatas merupakan ramuan asli yang sudah teruji khasiatnya dan hasilnya sangat bagus serta ampuh membuat burung cendet gacor dan ngeplong. Berikanlah ramuan diatas sesuai kebutuhan saja, jangan terlalu berlebihan meskipun menggunakan bahan alami tetapi harus sesuai aturan. Menggunakan bahan alami tidak memberikan efek samping untuk burung cendet.




Postingan Selanjutnya Postingan Sebelumnya
Belum Ada Komentar
Tambahkan Komentar
comment url