Doping Burung Pleci Alami Tanpa Efek Samping 100 % Ampuh
Doping Pleci Alami Tanpa Efek Samping - Banyak pecinta burung pleci atau kerap dikenal dengan sebutan pleci mania atau pleman, menggunakan berbagai macam cara agar burung pleci yang dimiliki bisa gacor dan mengeluarkan semua isiannya. Namun terkadang cara yang dilakukan justru dapat menyebabkan pleci drop, misalnya seperti dengan menggunakan doping pleci dosis tinggi.
Memang pada dasarnya doping pleci yang bersifat keras dapat menggacorkan burung pleci dengan cepat, tetapi tentunya dengan diberikan doping tersebut akan menimbulkan efek samping yang tidak baik untuk kesehatan pleci. Efek samping tersebut bisa berupa kondisi burung pleci yang mengalami drop bahkan bisa menyebabkan kematian sekalipun.
Baca Juga : Minuman Pleci Biar Suara Keras
Banyak cara yang bisa dilakukan agar burung pleci bisa gacor dan keluar isian tanpa menggunakan doping yang berlebihan, salah satunya yaitu dengan menggunakan doping pleci alami tanpa efek samping apapun. Bagi kalian yang penasaran dengan apa saja racikan doping buat pleci buxtoni, simak penjelasannya dibawah ini.
Doping Minuman Alami Pleci Tanpa Efek Samping
1. Racikan minuman air putih dicampur multimineral
2. Racikan minuman dari bawang putih dan jeruk nipis
Bahan-bahan :
- 1 siung bawang putih
- 2 buah jeruk nipis
- 4 sendok teh madu murni
- 3 potong kecil gula merah
- Air secukupnya
Cara pembuatan :
- Langkah awal yang perlu dilakukan yaitu membersihkan bawang putih terlebih dahulu lalu digeprek dan dihaluskan.
- Setelah bawang putih halus, panaskan 2 gelas air putih dalam panci.
- Berikutnya masukkan bawang putih dan gula merah kedalam panci tersebut, lalu aduk sampai merata.
- Apabila airnya sudah mendidih, angkat air rebusan tersebut lalu campurkan dengan air perasan jeruk nipis dan masukkan 4 sendok teh madu.
- Sembari menunggu jangan lupa mengaduknya sampai semua bahan tercampur merata.
- Jika dirasa sudah tercampur merata, angkat panci lalu diamkan sampai dingin.
- Saring air rebusan lalu masukkan kedalam botol yang bersih.
- Selanjutnya kalian bisa memberikan langsung air rebusan tersebut ke burung pleci dengan menuangnya ke cepuk berukuran kecil.
- Jika masih sisa, kalian bisa menyimpan doping alami pleci tersebut kedalam kulkas.
3. Racikan minuman dari daun mengkudu
Bahan-bahan :
- 3 lembar daun mengkudu secukupnya.
- 2 sendok teh madu
- 2 potong kecil gula merah
- Air secukupkanya
Cara pembuatan :
- Langkah awal yang perlu dilakukan yaitu menghancurkan daun mengkudu sampai halus.
- Selanjutnya campur dengan air secukupnya.
- Lalu peras daun tersebut sampai sari-sari pada daun tersebut keluar dan tercampur dengan air.
- Setelah diperas, saring air campuran tersebut lalu campurkan dengan madu dan gula jawa.
- Setelah itu berikan pada burung pleci kalian pada cepuk kecil.